Just Some Place To Store My Memories...

Friday, November 17, 2017

Tips Agar Pengajuan Google AdSense Mudah Disetujui (Bagi Blogger Pemula)

Halo, teman2 blogger

Sekarang saya akan berbagi tips agar blog kita mudah mendapatkan persetujuan dari Google AdSense. 


Ini adalah gambar halaman setelan AdSense di Blogspot

Kalau dulu saya cari tips dengan kata kunci ‘cara cepat AdSense disetujui’, banyak banget artikel yang memuat tipsnya. Ada banyak pendapat. Tapi saya belum menemukan yang mengklaim mengetahui rumus bakunya. Jadi gimana, dong? Yaa, kita hanya bisa berusaha buat menjalankan blog sebaik mungkin dengan memperhatikan ketentuan yang harus dipatuhi dalam pengajuan AdSense.

Kali ini saya posting cara yang sudah berusaha saya lakukan, dimana menurut perkiraan saya telah mendukung berhasilnya pengajuan AdSense untuk blog saya. Di dalam tips berikut ini saya tambahkan juga cara yang saya dapat dari teman yang sudah pernah mendapatkan approval AdSense.

1. Seting dan Template
Saya adalah blogger pemula yang masih belum banyak tahu soal coding. Saya memakai template dasar bawaan blogger yaitu simple template yang warna putih. Navbar bawaan blogger tetap dimunculkan. Dengan harapan kalau kita pakai template punya blogspot maka akan lebih mudah diindex sama google dan diapprove. Ngga tau ini bener apa ngga, saya dapat info begini juga dari gosip para blogger, tapi inilah yang saya terapkan.
Kecuali kalau kita udah jago main css atau coding, sebaiknya tidak mencoba2 merubah kode html template sembarangan. Kadang kan kita bisa tergiur dengan template gratisan yang banyak ditawarkan di berbagai situs penyedia. Jika kita salah pilih kode template, bisa berakibat blog kita kesulitan buat diindex sama google. Paling aman ya pakai aja yang sudah disediakan blogspot.
Kalau untuk blogger pemula, sebaiknya tidak merubah2 setingan bawaan blog di bagian yang belum dikuasai dengan baik. Sebab kesalahan dalam mengutak atik setingan, bisa mengakibatkan blog diabaikan oleh mesin telusur.

2. Memposting Entri
Saya berusaha rajin posting secara berkala, dalam seminggu saya bisa beberapa kali posting. Bagusnya sih kita posting di hari yang sama agar mudah terbaca oleh google bahwa blog kita diupdate teratur. Selain soal hari, teman saya malah menyarankan agar blog juga diupdate pada jam sama dengan terjadwal agar lebih bagus lagi keteraturannya terbaca oleh google.
Buatlah judul postingan semenarik mungkin, dengan bahasa yang populer banyak digunakan orang dalam mencari berita/ artikel.

3. Konten
Artikel yang kita posting sebaiknya dominan original buatan kita sendiri. Hindari terlalu banyak copy paste milik orang lain. Sebab jika terindex google bahwa blog kita tidak original, maka akan susah memperoleh approval AdSense, gosipnya siihh... ^^
Pastikan konten blog kita bermanfaat dan tidak mengandung hal2 yang menyalahi hukum. Mari buat blog yang isinya mendidik.

4. Pemirsa
Upaya untuk menambah jumlah pemirsa. Ini bisa kita lakukan dengan aktif di sosial media untuk mempromosikan blog kita, gabung di komunitas blogger dan sering2 juga untuk blogwalking. Teman2, kakak, adek, bapak, ibu, kakek, nenek, pacar, gebetan, ttm dan orang2 yang kita kenal, beritahu mereka kalau kita punya blog dan minta mereka kepoin blog kita sesering mungkin supaya situs kita cepat dapat pageview banyak, he he he...

5. Pendaftaran
Ketika daftar AdSense, tulis nama dan informasi diri anda dengan jelas, kalau saya sesuai KTP.

6. Bahasa
Pakailah bahasa dan ejaan yang baik agar memudahkan blog kita ditemukan oleh mesin telusur. Hindari menggunakan bahasa alay, eaa :D apalagi kalau hurufnya besar kecil atau pakai kode2an angka, selain susah buat dijaring sama mesin pencari, kasihan uga ea yang baca :D wkkk...

Untuk aturan AdSense, bisa dipelajari pada halaman berikut : https://support.google.com/adsense#topic=3373519

Saya pernah mendaftar adsense untuk 2 blog, salah satunya blog sweet-vanillaholic.blogspot.com. Untuk blog ini, saya memperoleh approval AdSense dalam waktu kurang dari seminggu, lupa tepatnya berapa hari. Untuk blog satunya, baladapenulisamatir.blogspot.com, permintaan AdSense saya akhirnya juga disetujui walau lebih lama yaitu sekitar 3 mingguan sebab waktu itu habis mengajukan AdSense, saya sempat malas update blog, he he... Begitu saya mulai kontinyu posting update, maka beberapa hari kemudian persetujuan AdSense pun didapatkan.
Mungkin sekian yang saya bisa bagi tentang tips agar google AdSense cepat disetujui. Soal kebenaran tips dari saya ini, ya silahkan dicoba, kan ngga tau kalau belum dicoba :D

Jika ada pertanyaan atau ingin menambahkan masukan, silahkan berkomentar. Mari berbagi pengalaman.
Happy Blogging, everyone...


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...